Langsung ke konten utama

Kunjungan kepala BPDASHL Krueng Aceh Kelompok Perhutanan Sosial Alue Simantok

Kunjungan kepala BPDASHL Krueng Aceh Kelompok Perhutanan Sosial Alue Simantok

Kelompok Perhutanan Sosial KTH Alue Simantok mendapat kunjungan dari Kepala Balai Pengelolaan Daerah Aliran Sungai dan Hutan Lindung Krueng Aceh (BPDASHL) dalam rangka meninjau Kegiatan Pembangunan Kebun Benih Semai (KBS) Sengon Wamena pada Lokasi Agrowisata Ady Sihang. 

Tim BPDASHL Krueng Aceh dilokasi Agrowisata Adysihang 

Kegiatan Pembangunan KBS ini juga di dukung oleh Universitas Syiah Kuala (USK) Banda Aceh dengan melibatkan peneliti peneliti senior mereka. Kebun Benih Semai (KBS) ini merupakan salah satu kegiatan riset/penelitian untuk melihat pertumbuhan tanaman Sengon Wamena mulai dari perkecambahan Pembibitan hingga Penanaman yang sudah di Desain oleh Tim dari Universitas Syiah Kuala (USK) Banda Aceh seluas 5 Ha dilokasi Agrowisata Adysihang. Sengon Wamena merupakan salah satu tanaman yang berasal dari papua yang akan di uji cobakan di Aceh khususnya HKm Alue Simantok. "Saya sangat senang dan berterima kasih kepada Bapak Kepala Balai atas kepercayaan yang diberikan kepada kami untuk membangun dan mengelola KBS ini semoga nantinya kami HKm Alue Simantok memiliki Kebun Benih Sengon yang bersertifikat Nasional sehingga nama Alue Simantok semakin dikenal di Indonesia.  Dan kami juga sangat mengharapkan agar tanaman Sinteung (Mimba) dilokasi kami disertifikasi oleh BPTH Wilayah Sumatera "ujar ketua HKm Alue Simantok, Azhari Ajalil (Sirembo).

Penanaman Bibit Sengon Wamena pada Petak 7 di Lokasi. Agrowisata Adysihang 

Dalam kunjungan ini kepala BDASHL Krueng Aceh bersama tim juga melakukan Penanaman Sengon Wamena di lokasi Agrowisata Adysihang Petak 7. "Saya sangat senang dan bangga dengan kinerja teman-teman HKm Alue Simantok serta Petugas Lapangan yang tak kenal lelah dalam pengawasan Pembangunan KBS ini. Kami juga sangat puas dengan pertumbuhan Tanaman Sengon Wamena ini,  pertumbuhan yang sangat baik dan cepat di luar perkiraan kami, dan ini sangat bagus dan luar biasa" ujar kepada BPDASHL Krueng Aceh Bapak Eko Nurwijayanto. (Sufriadi/Penyuluh Kehutanan DLHK Aceh, Rimbawan Chanel).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

ANGGARAN DASAR (AD) KELOMPOK TANI HUTAN (KTH)

A NG G A R A N D A S A R (AD) KEL O MP O K T A NI HUTAN Pasal 1 a.          Na m a Kel o m pok Tani Hutan   : SILVA LESTARI b.         Ke l o m pok Tani Hutan Silva Lestari d i bentuk pada tanggal Delapan bulan Januari tahun Dua Ribu tiga Belas c.          Keduduk a n K e l o m pok Tani Hutan di Ka m pung/Dus u n Paya Chueng Desa Meunasah Alue Kec a m atan Jeunieb Kabupaten Bireuen d.         Si f at K e l o m pok T a ni         : 1)       M an di ri 2)       Kes w aday a an 3)       Kegot o ng-royongan 4)       M e m bangu n usah a b e rsa m a m ela l u i w ada h K elo m po k Ta n i Hutan. Pasal 2 a.          Azas kelompok tani Hutan berdasarkan Pancasila b.         Tujuan jangka panjang kelompok tani hutan adalah membangun kualitas kesejahteraan hidup bersama untuk   masa kini dan masa depan melalui kegiatan Aneka Usaha Kehutanan (AUK) dengan berwawasan konservasi tanah dan air. c.          Kelo m po k sasara n kelo m

PENDAMPINGAN KTH ALUE SIMANTOK

BKPH MEUREUDU  – Penyuluh Kehutanan Lapangan (PKL) BKPH Meureudu (Sufriadi), Anggota Pamhut dari BKPH Jeumpa (M.Nasir) dan Anggota Pamhut dari KPH Wilayah II Aceh (Edi Syahputra, Januar) serta Seluruh Anggota Kelompok Tani Hutan (KTH) ALUE SIMANTOK Kemukiman Krueng Kecamatan Peudada bersama anggota Muspika Kecamatan Peudada Kabupaten Bireuen melaksanakan Pengukuran dan Pemetaan Lokasi selama 4 hari mulai Tanggal 11-14 September 2017 untuk kegiatan Kerjasama Pengelolaan Hutan   antara KPH II dengan KTH Alue Simantok berdasarkan ST Nomor : 094/63/ST/2017 Tanggal 11 September 2017.     Setelah Koordinasi dengan Polsek dan Koramil Kecamatan Peudada Persiapan untuk Pemancangan Pal Batas di Pos Blang Paya Peudada Mengecek kondisi motor untuk menuju lokasi KTH Alue Simantok Pengukuran dan Pemetaan Lokasi kegiatan Kerjasama Pengelolaan Hutan antara KPH II dengan KTH Alue Simantok yang berada di sekitar Gunung Sangkilat dan Puncak Teropong (Eks. HPH) dan termasuk dalam

KTH Alue Simantok Masuk 3 Besar Nasional pada Lomba Wanalestari 2024

Hutan Kemasyarakatan KTH Alue Simantok Gampong Hagu Kecamatan Peudada Kabupaten Bireuen Aceh  Gampong yang berada di Kecamatan Peudada Kabupaten Bireuen ini memang pantas mewakili Aceh untuk Lomba Wanalestari Tahun 2024 Katagori Pemegang Izin Perhutanan Sosial. Salah satunya adalah Hutan Kemasyarakatan (HKm) KTH Alue Simantok dengan luas 766 Ha dengan bentuk kegiatan berupa Budidaya Jernang, Pengelolaan Hutan Edukasi Adysihang, budidaya lebah madu dan ekowisata air terjun Putro Duson.  Dokumentasi Kegiatan di HKm KTH Alue Simantok pada saat verifikasi oleh tim KLHK Hutan Kemasyarakatan (HKm) KTH Alue Simantok sudah masuk 3 besar dan akan bersaing dengan 2 (dua) Kelompok Terbaik lainnya di Indonesia yaitu KTH Bhakti Alam Lestari dari provinsi Jawa Timur, Pokdarwis Tanjung Labun dari Kepulauan Bangka Belitung untuk menempati Juara Pertama Nasional Lomba Wana Lestari Tahun 2024 sesuai dengan Surat dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan nomor S.256/SETPSKL/DEHKT/SDM.2.9/B/8/2024